Sumber Data
Sumber Data
Menurut Lufland
( 1984) dikutip oleh Meleong (2002: 112) bahwa “sumber data utama dalam penelitian kualitatif ialah
kata-kata dan tindakan selebihnya adalah data tambahan seperti
dokumen dan lain-lain". Arikunto (1998:114) menjelaskan "yang
dimaksud dengan sumber data dalam penelifiian adalah na data diperoleh".
Pengambilan data yang dilakukan yang
dilakukan pada beberapa sumber data/subjek dalam penelitian antara lain: Kepala
sekolah, waka, guru, siswa
Berkaitan dengan hal tersebut maka jenis data dalam penelitian
ini dibagi dalam :
1. Data kata-kata/lisan
Pencatatan
data utama ini dilakukan melalui kegiatan wawancara yaitu iterviewer mengkorek
keterangan dari information supplyer di lokasi penelitian. Dalam hal ini yaitu
Kepala Sekolah dan waka kurikulum
2. Data tertulis
Peneliti memperoleh data tertulis dengan cara
mendatangi langsung di kantor tata usaha MAN Kandangan Kab. Kediri yang memiliki dokumen dalam
kaitannya dengan kepemimpinan kepala
sekolah dalam melakukan inovasi sistem pendidikan
3. Foto/gambar
Foto/gambar merupakan alat bantu dari sumber benda yang
tidak memungkinkan sumber data yang berupa benda atau peristiwa penting dalam
hal tersebut dibawa sebagai barang bukti penelitian. Dalam penelitian ini foto
atau gambar digunakan dalam hal sajian data yang berupa benda maupun peristiwa
yang terjadi di lapangan.