Sekarang Penumpang British Airways Boleh Nyalain HP di Pesawat

British Airways telah mengumumkan bahwa penumpang tersebut dapat segera menggunakan ponsel dan berbagai perangkat elektronik genggam lainnya sesaat setelah pesawat mendarat.

Sebagaimana diketahui, selama ini hampir seluruh maskapai penerbangan menganjurkan agar para penumpang untuk menunggu hingga pesawat berhenti dengan sempurna sebelum diperbolehkan menggunakan ponselnya.

“Kini penumpang tidak lagi harus menunggu lama sampai pesawat masuk terminal bandara, untuk menggunakan ponsel atau perangkat elektronik lainnya,” ungkap manajer pelatihan penerbangan British Airways, Ian Pringle sebagaimana dikutip dari Digital Spy, Rabu (26/6/2013).

Maskapai ini sudah mendekati Otoritas Penerbangan Sipil. Kebijakan ini akan resmi diberlakukan di maskapai tersebut mulai 1 Juli mendatang.

Sayangnya, bagi penumpang yang pesawatnya akan lepas landas hingga kini masih harus mematikan semua perangkat ekektronik genggamnya

Popular posts from this blog

Kode Singkatan Komponen Listrik Dan Elektronik

Cara Mengatasi E31 Canon MP258

Cara Mengukur Trimpot