KPK Geledah Bank Indonesia

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus berupaya membongkar kasus dugaan korupsi Pemberian Fasilitas Pendanaan Jangka Pendek (FPJP) terhadap Bank Century sekira Rp689 miliar.

Hari ini, Selasa (25/6/2013), tim penyidik lembaga pimpinan Abraham Samad itu melakukan penggeledahan di kantor Agus Martowardjojo.

Penggeledahan tersebut dibenarkan oleh Juru bicara KPK, Johan Budi SP, "Iya, benar, ada penggeledahan di BI (Bank Indonesia)," katanya saat dikonfirmasi wartawan.

Penggeledahan, sejauh ini sudah menyasar sekira empat ruangan di Gedung BI. Namun, hingga berita ini ditulis, belum ada informasi dari KPK terkait dokumen maupun barang yang telah disita oleh penyidik.

Popular posts from this blog

Kode Singkatan Komponen Listrik Dan Elektronik

Cara Mengatasi E31 Canon MP258

Cara Mengukur Trimpot