Ini Profil Tiga Calon Deputi Gubernur BI

Jakarta - Hari ini, 1 Juli 2013, tiga calon deputi gubernur Bank Indonesia menjalani uji kelayakan dan kepatutan di Komisi Keuangan DPR. Komisi akan memilih satu di antaranya untuk meneruskan masa jabatan Muliaman Hadad yang terpilih sebagai Ketua Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Ketiga kandidat tersebut adalah Asisten Gubernur BI Hendar, Asisten Gubernur BI Mulya Siregar, dan Direktur Eksekutif Direktorat Pengelolaan Devisa Tresna Wilda Suparyono. Berikut profil karier ketiga kandidat:

1. Hendar mengawali karier di BI pada 1983 sebagai Staf Urusan Kredit Umum BI. Kariernya menanjak menjadi Kabiro Kebijakan Moneter pada 2004 dan Direktur Eksekutif Departemen Pengelolaan Moneter pada 2009. Sejak awal 2013, Hendar naik jabatan menjadi Asisten Gubernur BI.

Pada Maret 2013, Hendar bersama rekannya Perry Warjiyo pernah mengikuti uji kelayakan dan kepatutan untuk posisi Deputi Gubernur pengganti Budi Mulya tapi kalah suara dari Perry.

2. Treesna Wilda Suparyono. Wanita kelahiran Bukittinggi, 9 September 1957 ini mengenyam pendidikan S1 Pertanian di Institut Pertanian Bogor. Ia meraih gelar Master of Economics (Agriculture Economics) di University of California, Davis USA.

Pada 1998-2001, Treesna menjabat Kabag Statistik Moneter, Direktorat Statistik Ekonomi dan Moneter Bank Indonesia sebelum naik jabatan menjadi Deputi Direktur Direktorat Statistik Ekonomi dan Moneter Bank Indonesia pada 2001-2003.

Selanjutnya ia menduduki posisi Deputi Direktur Direktorat Pengelolaan Moneter Bank Indonesia pada Juli 2003 sampai September 2005. Treesna kemudian menjabat Kabiro Analisis Devisa dan Nilai Tukar Direktorat Pengelolaan Devisa Bank Indonesia pada September 2005-Agustus 2008.

Kemudian ia diangkat menjadi Kepala Perwakilan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Singapura Agustus 2008-2010. Sejak Agustus 2010, ia menjabat sebagai Direktur Direktorat Pengelolaan Devisa Bank Indonesia.

3. Mulya E Siregar, pria kelahiran Jakarta, 14 Maret 1957 mengenyam pendidikan jurusan Sosial Ekonomi Pertanian di Fakultas Pertanian Institut Pertanian Bogor. Ia lalu meraih gelar MSC Agricultural Economics Ohio State University USA dan PhD Consumer Economics di USA pada1998.

Pada 1989 Mulya menjabat Kepala Seksi Ekonomi dan Statistik hingga 1992. Ia kemudian menjabat Ketua Tim Penelitian dan Pengembangan Perbankan Syariah pada 2002-2006, lalu menjabat Kabiro Penelitian, Pengaturan, dan Pengembangan Perbankan Syariah pada 2006-2010.

Mulya diangkat menjadi Direktur Direktorat Perbankan Syariah pada 2010-2012, lalu diangkat menjadi Direktur Eksekutif Departemen Penelitian dan Pengaturan Perbankan pada 2012. Sejak Desember 2012, Mulya dipercaya menjadi Asisten Gubernur BI.

Popular posts from this blog

Kode Singkatan Komponen Listrik Dan Elektronik

Cara Mengatasi E31 Canon MP258

Cara Mengukur Trimpot