Bank Permata Mau Beli Astra Sedaya Finance

Jakarta: Perseroan Terbatas Bank Permata Tbk merencanakan membeli 25 persen saham PT Astra Sedaya Finance (ASF) sebagai langkah investasi strategis perseroan.

"Transaksi itu akan melengkapi bisnis perbankan ritel Bank Permata dan memberikan peluang strategis untuk membangun skala bisnis joint financing kami secara signifikan," kata Direktur Utama Bank Permata David Fletcher dalam siaran pers di Jakarta, Senin (24/6). Rencana itu akan dilakukan setelah mendapatkan persetujuan dari Bank Indonesia (BI).

Ia mengemukakan bahwa estimasi harga pengeluaran saham baru oleh ASF sebesar Rp2,04 triliun dengan tunduk pada penyesuaian harga yang akan diperhitungkan pada saat efektifnya pengeluaran saham baru. "Penyertaan modal pada ASF merupakan salah satu tonggak utama dalam transformasi perseroan menjadi pelopor dalam memberikan solusi keuangan yang inovatif dan akan mempercepat pertumbuhannya pada masa depan," kata dia.

Melalui transaksi itu, lanjut dia, Bank Permata dan ASF akan membawa nilai yang besar untuk bisnis perbankan ritel perseroan dengan mendayagunakan kekuatan ASF dalam hal basis pelanggannya. Sebelumnya, perseroan juga telah mengakuisisi GE Finance Indonesia (Sahabat Finansial Keluarga) pada 2010 dan mencerminkan komitmen untuk mempercepat pertumbuhan perbankan ritel dengan memanfaatkan peluang yang muncul dalam bisnis utama Bank Permata.

Popular posts from this blog

Kode Singkatan Komponen Listrik Dan Elektronik

Cara Mengatasi E31 Canon MP258

Cara Mengukur Trimpot