Ahok berangkatkan umroh juru kunci makam Pangeran Wijaya Kusuma



Ahok berangkatkan umroh juru kunci makam Pangeran Wijaya Kusuma

Reporter : Nurul Julaikah
Kamis, 20 Juni 2013 09:12:48 Ahok buka PRJ tandingan di Monas. ©2013 Merdeka.com/M. Luthfi Rahman
4


Dalam rangka HUT DKI Jakarta ke-486, Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) melakukan upacara penghormatan ke makam Pangeran Wijaya Kusuma. Namun, saat upacara penghormatan usai setelah tabur bunga, Ahok justru menghampiri juru kunci kuburan, Hadi Widoyo (69).

Ahok pun langsung menawarkan ke Hadi untuk umroh. "Bapak sudah haji? Ada niat untuk umroh enggak pak," ujar Ahok saat menanyai Hadi Widoyo di Taman Makam Pangeran Wijaya Kusuma, Jakarta Barat, Kamis (20/6).

Lantas, Hadi tanpa mengurai sepatah kata langsung menganggukan kepala tanda setuju. Langsung, Ahok memerintahkan Wali Kota Jakarta Barat Fatahillah untuk segera mengurus administrasi dan keperluan Hadi berangkat umroh, karena secepatnya ia ingin Hadi segera umroh.

"Urus deh, minta ke Walkot untuk urus semua ya secepatnya," kata Ahok.

Mantan anggota Komisi II DPR ini mengaku dulu saat menjadi bupati Belitung Timur sering memberangkatkan warga naik haji maupun umroh. "Saya saja di Beltim pusing, saya umrohkan saja semua," katanya.

Sembari bercanda, Ahok menaikan haji kecil Hadi karena memiliki banyak uang. "Uang saya kan banyak," katanya sembari tertawa.

Sementara itu, Hadi mengaku senang diberangkatkan umroh oleh Ahok. Sebab, baru kali ini ia mendapat perhatian oleh pemerintah . "Saya senang, sangat bahagia sekali," ucap Hadi.

Hadi hidup bersama istri dan tiga orang anaknya yang rumahnya persis di belakang makam. Bahkan ada akses pintu khusus.

Popular posts from this blog

Kode Singkatan Komponen Listrik Dan Elektronik

Cara Mengatasi E31 Canon MP258

Cara Mengukur Trimpot